Saya nggak mengerti dengan orang yang bilang: ”Sesama
perempuan kok. Ayolah cerita aja”. Seolah-olah atas nama gender, orang bisa
meminta orang lain untuk bercerita kepadanya tanpa menghargai kesediaan yang
bersangkutan. Atau bahkan ada juga atas nama gender mereka berbagi ruangan
ganti/ kamar mandi. “Sama-sama punya kok” begitu biasanya mereka bilang. Lebih
jauh lagi, (maaf bukan dalam keadaan yang naked ya) karena “Sama-sama punya”
tadi sentuhan pada bagian tubuh tertentu (contoh: *maaf* pantat) jadi wajar
atau biasa. Mereka kadang menganggapnya
sebagai bercandaan atau karena refleks. Padahal aslinya seperti memastikan
sesuatu. Apakah yang seperti itu termasuk pelecehan seksual atau bukan?
Senin, 14 November 2016
21:15
No comments:
Post a Comment